KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) mendukung langkah percepatan pemerintahan transisi Pudjirustaty Narang untuk menggerakkan Satuan Organisasi Pimpinan Daerah (SOPD) guna membangun sinergitas dan mengesampingkan ego sektoral.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Pulpis H Ahmad Rifa’i saat mengikuti kegiatan Peringatan hari Jadi Pemkab Pulpis ke 19 yang digelar di aula Bappedalitbang Pulpis, Jumat (02/07/2021).
“Pastinya kita selaku pihak legislatif akan selalu mendukung Pemkab Pulpis untuk terus berkarya,” ucap Rifa’i sapaan akrab Ketua DPRD Pulpis itu.
Politkus Golkar itu juga mengingat sisa masa pemerintahan Edy-Taty masih tersisa 2,5 tahun.
Sementara Wakil Bupati Pulang Pisau yang dijabat Pudjirustaty Narang mendapat amanah untuk melanjutkan dan menyelesaikan target capaian pembangunan dan visi misi 2018-2023.
”Dengan memanggil SOPD dan memberikan arahan itu merupakan langkah positif, dan ini harus didukung serta dilaksanakan semua SOPD dengan komitmen bersama agar pemerintah dibawah masa Edy-Taty mampu menghasilkan kemajuan yang signifikan,” katanya.
Wakil rakyat dari daerah pemilihan Pulpis II yang meliputi Kecamatan Maliku dan Pandih Batu ini mengatakan bahwa jika Plt Bupati Pulpis Pudjirustaty Narang dirasa keras dalam memberikan arahan hal tersebut harus dipahami dengan positif bahwa setiap pemimpin itu mempunyai karakter yang berbeda.
“Kami (DPRD) mengapreasiasi langkah Plt Bupati Pulang Pisau untuk melakukan percepatan pembangunan daerah serta langkah yang diambil sangat tepat disaat dibutuhkan langkah tepat untuk mewujudkan Pulang Pisau yang inovatif, maju, berkeadilan dan sejahtera,” tutupnya.(app)
Discussion about this post