KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kasus Corona di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, terus meningkat. Kini total akumulasi menjadi 1.135 kasus dengan kasus meninggal dunia menjadi 37 orang, karena hari ini, Senin (9/8/2021), terdata empat orang dari semula suspek menjadi postif Covid-19.
Data yang dirilis Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Barito Utara, Senin pukul 11.00 WIB dan Satgas Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah, Senin pukul 15.00 WIB memperlihatkan, hari ini ada tambahan 48 kasus baru sehingga menjadi 1.135 kasus.
Pasien dalam perawatan bertambah 44 orang sehingga total 211 orang, pasien sembuh 887 orang, dan pasien meninggal dunia bertambah empat orang menjadi 37 orang.
Kepala Dinas Kesehatan sekaligus Juru bicara Satgas Covid-19 Barito Utara, Siswandoyo, Senin malam melalui pesan singkat membenarkan, angka yang dirilis Satgas Kabupaten dan Provinsi.
Berdasarkan peta penyebaran Covid-19 yang dilansir Satgas Covid-19 Barito Utara, penambahan 48 kasus positif Corona terjadi Kecamatan Teweh Tengah 18 kasus, Kecamatan Gunung Timang 11 kasus, Kecamatan Teweh Selatan delapan kasus, Kecamatan Lahei tujuh orang, Kecamatan Teweh Timur tiga orang, dan Kecamatan Teweh Baru satu orang.
“Kita terus mengimbau masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan. Jalankan 5 M. Covid itu benar-benar ada. Pandemi berjalan sudah hampir dua tahun,” kata Siswandoyo yang meniti karir birokratnya di Dinas Kesehatan Barito Utara.(melkianus he)
Discussion about this post