KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah bersama eksekutif melakukan pembahasan kebijakan umum anggaran dan plafon prioritas anggaran sementara atau KUA-PPAS) perubahan tahun anggaran 2021, Senin (6/9/2021).
Pembahasan KUA-PPAS Perubahan Tahun Anggaran 2021 dilakukan oleh masing-masing komisi DPRD Kapuas bersama dengan organisasi perangkat daerah (OPD) Kapuas yang menjadi mitra kerjanya.
Wakil Ketua I DPRD Kapuas, Yohanes mengatakan, pembahasan KUA-PPAS perubahan tahun anggaran 2021 yang diajukan oleh Pemerintah Daerah Kapuas berlangsung selama tiga hari yang dimulai pada senin tanggal 6 September 2021 sampai dengan rabu tanggal 8 September 2021.
Yohanes berharap pembahasan KUA-PPAS oleh masing-masing komisi DPRD Kapuas bersama OPD mitra kerjanya berjalan dengan lancar sesuai dengan jadwal.
“Sehingga selanjutnya hasil dari pembahasan tersebut akan di mantapkan oleh tim badan anggaran DPRD bersama dengan tim anggaran Pemerintah Daerah Kapuas,” pungkas Yohanes. (Irfansyah)
Discussion about this post