KALAMANTHANA, Buntok- Bangga dengan Kabupaten Barito Selatan yang begitu peduli masyarakatnya terhadap korban bencana banjir di Kalimantan Tengah, khususnya di Kabupaten Katingan.
Setelah beberapa hari yang lewat, aksi peduli banjir katingan dengan mengumpulkan donasi untuk korban banjir dilakukan oleh Kwarcab Pramuka dan Pemuda Pancasila Barsel, kali ini KNPI Barsel dan PMI Barsel juga distribusikan bantuan buat masyarakat terdampak banjir di Katingan.
Ketua DPD KNPI Barsel H Adiyat Nugraha,melalui Sekretaris Mario AA’N S,STP mengatakan, bantuan dari DPD KNPI Barsel bagi korban banjir telah diserahkan langsung ke posko tanggap darurat banjir Kabupaten Katingan, Minggu (12/9/2021).
Mario AAN menuturkan bahwa niat baik KNPI atas petunjuk dari Ketua KNPI Barsel untuk kepedulian pada saudara yang terdampak banjir . Semua bantuan yang disampaikan hasil sumbangan dari pengurus dan anggota KNPI Barsel. “Bantuan berbentuk sembako tersebut tidak lah terlalu besar jumlahnya, namun setidaknya bisa meringankan beban saudara kita yang terkena musibah banjir. Semoga saudara kita tetap sehat dan mudahan banjir cepat surut agar kegiatan masyarakat bisa normal kembali,” ujarnya.
Sementara data yang di himpun dari posko tanggap darurat banjir Katingan, bahwa pihak Posko selain menerima bantuan dari DPD KNPI Barsel, juga menerima bantuan dari PMI Barsel (Taufik Hidayat).
Discussion about this post