KALAMANTHANA, Muara Teweh – Di tengah kesulitan hidup warga yang diterpa pandemi berkepanjangan, aparat Polsek Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara, turun tangan memberikan bantuan sembako.
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari bakti sosial yang dilaksanakan oleh Polri kepada masyarakat.
Kepala Polsek Gunung Timang Ipda Ade Soemarna, Rabu (29/9/2021) pagi mengatakan, hari ini aparat Polsek melaksanakan bakti sosial di RT 08, Desa Kandui, mulai pukul 07.30 WIB sampai dengan 08.30 WIB.
“Kegiatan bakti sosial dengan memberikan bantuan berupa sembako kepada warga di RT 08. Salah satunya keluarga almarhum Bisner Gultom yang diterima oleh istri almarhum, Wing,” kata Ade.
Baca Juga: Ade Sumarna Kapolsek Gunung Timang, Anis Kapolsek Lahei
Bentuk bantuan sembako antara lain berupa beras dua sak 10 kg, gula tiga kg, kopi dua bungkus, dan teh tiga kotak.
“Tujuan kegiatan bakti sosial demi mendekatkan diri antara Polri dan masyarakat. Serta sebagai wujud nyata Kepedulian Polri terhadap masyarakat yang berduka pada saat pandemi Covid-19. Ini salah satu perintah utama pimpinan Polri yang,digelar secara berjenjang sampai ke tingkat organisasi,paling bawah,” pungkas perwira pertama polisi kelahiran Barito Utara ini.(melkianus he)
Discussion about this post