KALAMANTHANA, Muara Teweh – Pemkab Barito Utara menyelenggarakan lomba fotografi dan videografi tiga obyek wisata unggulan. Tujuan kegiatan ini untuk mempromosikan wisata daerah.
Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Barito Utara, Annisa Cahyawati, Selasa (13/10/2021) kepada wartawan mengatakan, lomba tersebut diadakan untuk menjaring dokumentasi video dan foto terbaik sebagai bahan promosi wisata daerah.
Kegiatan ini, kata Annisa, sebagai wahana untuk mempromosikan obyek dan destinasi wisata Barito Utara. Lomba fotografi dan videografi menuangkut tiga obyek wisata unggulan, yakni Bumi Perkemahan atau Buper Panglima Batur, Danau Trinsing, dan Air Terjun Jantur Doyam.
Lomba bertajuk destinasi wisata Barito Utara bersifat terbuka untuk umum. Pendaftaran, pengiriman foto, video, dan upload hasil karya dapat diserahkan ke Disbudparpora Barito Utara Bidang Promosi Wisata dan Ekonomi Kreatif atau melalui Geogle Drive. Peserta wajib mengirimkan karya orisinil.
Peserta bisa pula mengupload konten video melalui Instagram dan Facebook dengan menyertakan caption berupa deskripsi tentang konten foto dan video kreatif. Pendaftaran dimulai 14 Oktober sampai dengan 31 Oktober 2021.(melkianus he)
Discussion about this post