KALAMANTHANA, Muara Teweh – Ini kabar baik bagi segenap warga Kabupaten Barito Utara. Data resmi Satuan Tugas Covid-19 mendata sejak 10 Oktober 2021 nihil kasus atau zero case Covid-19 di ruang isolasi RSUD Muara Teweh.
Salah seorang perawat RSUD Muara Teweh Veronica Sasikirana meluapkan rasa syukur dan gembira melalui akun Facebooknya, Jumat (15/10). “Zero case Covid-19 RSUD Muara Teweh Ruang Aster, Lantai 5 Wing A Isolasi Covid-19. Fix jangan ada kasus lagi,” harap Veronica.
Dikonfirmasi Jumat pagi, kepala Dinas Kesehatan sekaligus Juru bicara Satgas Covid-19 Barito Utara Siswandoyo membenarkan, sejak seminggu lalu tidak ada pasien Covid-19 di RSUD Muara Teweh. “Sejak seminggu lalu yang dirawat di RSUD zero,” kata Siswandoyo.
Dihubungi terpisah lewat pesan aingkat, Jumat siang, Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Muara Teweh dr Tiur Maida mengatakan, sejak 10 Oktober 2021 tidak ada pasien Covid-19 di ruang Aster RSUD Muara Teweh.(melkianus he)
Discussion about this post