KALAMANTHANA, Buntok – Kabar baik dari Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, semua pasien yang terkonfirmasi Covid-19 telah dinyatakan sembuh atau 0 (zero) pasien. Kabupaten ini diharapkan menuju zona hijau.
Hal tersebut, berdasarkan informasi dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Barsel yang menyebutkan bahwa pasien Covid-19 yang dirawat di RSUD Jaraga Sasameh Buntok terakhir ada dua pasien dan telah dinyatakan sembuh total.
“Semoga dengan sembuhnya kedua pasien ini, diharapkan bisa menurunkan level daerah kita yang saat ini berada di level III bisa kembali berada pada level II atau berada pada level I,” kata Bupati Barsel H. Eddy Raya Samsuri ST kepada Kepada KALAMANTHANA pada Hari Selasa (2/11/2021).
Dikatakan Eddy Raya, Kabupaten Barsel sendiri harus bersiap-siap karena sesuai dengan target pencapaian vaksinasi Covid-19 dan juga pesan dari Presiden Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo dan Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran saat kunjungan bulan lalu,agar Kabupaten Barito Selatan pada khususnya dan Kalteng pada umumnya bisa segera mencapai target vaksinasi Covid-19 yaknj 70 persen.
Oleh karena itu diharapkan bagi semua peserta vaksinasi terutama untuk kalangan pelajar yang diusulkan oleh Gubernur Kalteng,untuk segera melakukan Vaksinasi Covid-19 bagi kalangan pelajar yang belum melaksanakan Vaksinasi.
“Kabupaten Barsel telah menerima vaksin kurang lebih 19.000 dosis dimana vaksin tersebut akan dibagikan ke enam Kecamatan dan kelurahan yang ada di Kabupaten Barsel,” kata Eddy Raya.
Orang nomor satu di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini menambahkan, dengan adanya penambahan vaksin sebanyak 19.000 dosis tersebut diharapkan semoga saja masyarakat Barito Selatan bisa memanfaatkan vaksin ini dengan baik.
“Sehingga, kita semua berhasil keluar dari pademi Covid-19 ini dan kita bisa menuju New Normal serta Kabupaten Barito Selatan menjadi lebih bermartabat dan mandiri,” pungkas Eddy Raya. (Taufik Hidayat)
Discussion about this post