KALAMANTHANA, Kasongan– Secara virtual Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan, Pransang ikuti Peringatan Hari Pahlawan, Rabu (10/11/2021).
Bertindak sebagai inspektur upacara pada upacara ziarah nasional yaitu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Pransang mengatakan, upacara digelar di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Dengan Komandan Upacara Kolonel Marinir Danuri kepada inspektur upacara dan dilanjutkan dengan penghormatan bagi arwah para pahlawan.
” Hal ini dilaksanakan guna mengenang Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Dengan mengenang jasa para pahlawan dan pejuang-pejuang bangsa berarti ikut meneruskan pembangunan dan pemerintahan yang diperjuangkan oleh para pendahulu,” katanya.
Dalam peringatan ini, Presiden meletakkan karangan bunga dan mendoakan para pahlawan yang sudah gugur dalam pertemuan dan mendahului generasi bangsa sekarang. Semua ini sebagai tanda penghormatan kepada arwah pahlawan yang terus dilakukan.
Pada pelaksanaan ini, seluruh pemerintah daerah di Indonesia juga ikut mengenang jasa-jasa para pahlawan. Dengan mengingat perjuangan dan mengaplikasikannya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
” Saya harap ini menjadi tanda-tanda untuk perjuangan dan semangat dalam menyukseskan visi dan misi pemerintah pusat melalui Nawacita, ” tambahnya. (srs)
Discussion about this post