KALAMANTHANA, Sampit – Tingginya curah hujan membuat sebagian ruas jalan rusak parah dan terendam banjir. Hal itu mengganggu perekonomian masyarakat karena terkendala di transportasi.
Mengingat kondisi tersebut, Camat Mentaya Hulu, Drs Asy’äri, MM mengundang pengusaha perkebunan kelapa sawit dan pengusaha lainnya untuk ikut ambil bagian perbaikan jalan menuju ibu kota Mentaya Hulu yang saat ini dalam kondisi rusak berat.
Di Aula Kantor camat Mentaya Hulu, Selasa (23/11/2021) dilakukan rapat koordinasi penanganan jalan tersebut. Hadir Muspika Mentaya Hulu, Anggota DPRD Dapil Mentaya Hulu, PBS, tokoh masyarakat dan adat.
Asy’ari meminta, agar para PBS membantu perbaikan jalan mengingat terbatasnya fasilitas pemerintah kecamatan. Untuk memudahkan penanganan maka dibagi tanggung jawab perusahaan terhadap titik jalan yang rusak.
Titik jalan yg rusak terdapat pada jalan exs Sarpatim Kuayan seberang, jalan Kuala Kuayan Tanjung Jariangau dan jalan lintas menuju Polsek.
Anggota DPRD Kotim, Nadi Enggon mendukung program Camat Mentaya Hulu dan apresiasi serta mengucapkan terima kasih banyak kepada para pengusaha kelapa sawit yang bersedia untuk melakukan perbaikan jalan.
“Sudah seharusnya perusahaan membantu pemerintah dan masyarakat sehingga terjadi hubungan yang harmonis. Juga akan memperlancar roda perekonomian di kecamatan Mentaya Hulu,” ujar Nadi yang diiyakan anggota DPRD Kotim lainnya, Cici Desylia.
Sementara para pengusaha meminta ketika ada perbaikan jalan harus ada pengawasan dari pihak berwajib untuk antisipasi yang tidak diinginkan sekaligu mengatur lalulintas kenderaan.
Kapolsek Mentaya Hulu IPDA Suwardi SH mengatakan, akan memonitor dan mengawasi perbaikan jalan tersebut dan memastikan tidak ada gangguan sehingga perbaikan jalan dapat berjalan sebagaimana mestinya.
Hal senada juga disampaikan Koramil Mentaya Hulu, More yang juga mengatakan akan membantu pengamanan dan meminta agar selalu berkomunikasi dengan panitia perbaikan jalan. (Darmo/tnm)
Discussion about this post