KALAMANTHANA, Muara Teweh – Keluarga besar Indonesia Karate-Do atau Inkado Barito Utara, menggelar gashuku dan kenaikan tingkat atau penurunan Kyu, Minggu (28/11). Kegiatan ini diikuti 250 karateka yang berasal dari lima ranting Inkado.
Gashuku dan penurunan Kyu melibatkan anggota Inkado dari berbagai kelompok umur. Kenaikan tingkat dari sabuk putih ke sabuk kuning, dari sabuk kuning ke sabuk hijau, dari sabuk hijau ke sabuk biru. Penurunan Kyu dari Kyu 3 ke Kyu 2 dan Kyu 2 ke Kyu 1, sabuk coklat.
Tim penguji dipimpin oleh Heri Mulyadi (Dan V) dengan anggota pemegang Abu (sabuk hitam, Dan I), Gusrianor (Dan I), Firdaus(Dan I), Bunga Lestari (Dan I). Sedangkan pelatih penguji Taufik (Dan I), Abu, Gusrianor, Firdaus, dan Bunga Lestari.
Pembina Inkado Barito Utara sekaligus Wasit Juri Nasional Lisensi PB Forki, Heri Mulyadi menjelaskan, berlangsungnya. kegiatan tersebut diharap bisa berdampak pada pembinaan karateka Inkado. Terutama 250 orang yang mengikuti gashuku dan kenaikan tingkat atau penurunan Kyu.
Menurut Heri, ratusan karateka yang mengikuti gashuku dan kenaikan tingkat berasal dari Ranting SDN V Melayu, SDN X Melayu, SMAN 1.Muara Teweh, SMPN 1 Muara Teweh, dan SMKN Bukit Sawit.
“Kita berterima kasih, karena begitu besar dukungan orang tua dan pihak sekolah memajukan olah raga karate, khususnya di bawah naungan inkado yang berinduk ke Forki. Kita bertanggungjawab menjaga kualitas dan pembinaan karate secara berkesinambungan di Barito Utara,” kata Sensei Heri.
Heri pun sangat optimis karate bisa tumbuh subur di Barito Utara. Terlebih karate ditetapkan sebagai desain besar olahraga nasional dan dipertandingkan sebagai,cabang resmi multi event hingga tingkat Olimpiade. Inkado sendiri menjadi salah satu perguruan karate yang turut aktif dalam pembinaan.
Salah satu orang tua karateka Helen, mengatkan sangat mendukung kegiatan putrinya demi pembinaan mental, fisik, dan menjaga diri. “Banyak sekali sisi positif karate. Apalagi sebagai seorang perempuan, perlu membekali dirinya dengan ilmu beladiri,” tukas Helen.
Inkado adalah salah satu cabang aliran Karate Do Indonesia yang menggunakan aliran Shotokan. Aliran shotokan lebih simpel dibanding dengan aliran lainnya. Osh! (Melkianus He)
Discussion about this post