KALAMANTHANA, Kasongan– Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Hari Natal dan Tahun Baru, Pemerintah Kabupaten Katingan bersama Polres Katingan melaksanakan apel gelar pasukan operasi lilin tahun 2021, di halaman Kantor Bupati Katingan.
“Mapping kerawanan yang telah dilakukan saat perayaan Natal dan Tahun Baru ada terdapat beberapa prediksi gangguan yang harus diantisipasi yakni ancaman kelompok intoleran, radikalisme, dan terorisme, aksi kriminalitas seperti curat, curas, curanmor, balap liar, penyalahgunaan narkoba, pesta miras, aksi perusakan fasilitas umum,” kata Wakil Bupati Katingan Sunardi N Litang, Kamis (23/12/2021).
Pengamanan secara profesional dan humanis. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dimanapun dan kapanpun. Rekan-rekan adalah wujud representasi negara di tengah-tengah masyarakat.
Lengkapi sarana dan prasarana di Pospam dan Posyan, mulai dari tempat isolasi sementara, aplikasi peduli lindungi, gerai vaksinasi, pos pelayanan kesehatan, pengecekan swab antigen, panel data informasi, dan inovasi pelayanan lainnya.
” Oleh sebab itu, melalui apel gelar pasukan operasi lilin 2021ini, kita dapat tingkatkan sinergi Polri dengan Instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Tentunya tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19,” jelasnya.
Bahkan, dengan tingginya kerumunan masyarakat yang berpotensi menyebabkan penularan Covid-19, maupun ancaman bencana alam seperti banjir dan tanah longsor sebagai dampak dari musim penghujan.
“Oleh karena itu, operasi lilin tahun 2021 ini harus dilaksanakan secara optimal. Kejahatan dan gangguan Kamtibmas sekecil apapun harus kita cegah dan antisipasi. Ketika operasi ini berhasil, masyarakat dapat melaksanakan aktivitas ibadah Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman, baik dari gangguan Kamtibmas maupun dari bahaya covid-19,” Tandasnya.
Selain itu, mendorong para pengelola tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan tempat lainnya yang dapat menimbulkan kerumunan untuk memasang dan menerapkan aplikasi Peduli Lindungi. (srs)
Discussion about this post