KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Tim balap kelotok dari Kabupaten Barito Selatan berjaya dalam pagelaran even Balap Kelotok X Napu 2022 dengan memborong juara pertama di tiga cabang yang diperlombakan.
“Adapun tiga cabang yang diperlombakan dalam ajang Balap Kelotok X-Napu 2022 yang digelar di Sungai Kali Napu Kecamatan Paju Epat, adalah Kelas Bebas, Kelas Standar dan Kelas 6.5 dan kesemua juara satu di raih tim dari Barito Selatan,” kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Barito Timur Forty Rickyannau melalui Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Ivo Christian di Tamiang Layang, Rabu (19/1/2022)
Turnamen yang pertama kali di gelar di Gumi Nansarunai Jari Janang Kalalawah ini disambut antusias terbukti ada sedikitnya 64 peserta yang ikut serta baik yang berasal dari Kabupaten Barito Timur, Barito Selatan, Kapuas dan Kabupaten Katingan. Digelar selama tiga hari dari tanggal 15 – 17 Januari 2022, di Sungai Kali Napu Kecamatan Paju Epat.
Adapun pemenang dari masing-masing kategori yakni, untuk kategori Kelas Standar di juara satu diraih H Netra (Bintang Kurung) Kabupaten Barito Selatan, juara dua Bang Jai (KLP) Barito Timur dan Juara tiga Arifin (KLP) Barito Timur, dan untuk kategori Kelas 6.5 Juara satu diraih Ijul (Kamper) Barito Selatan, Juara dua Salihin (KLP) Bartim dan Mursalin (KLP) Bartim, selanjutnya untuk kelas bebas Juara satu diraih Aan (Elang Barito) Barsel, Juara dua Rafianor (Tepei Kunjui) Katingan dan Ali (Elang Barito) Barito Selatan.
Forty mengatakan, terlepas dari siapa yang juara Ajang Balam Talengke atau Katiting yang bertajuk Balap Kelotok X-Napu 2022 ini diselenggarakan sebagai ajang silahturahmi sekaligus sebagai ajang dan cara Pemerintah Kabupaten Barito Timur memperkenalkan potensi wilayah khususnya Sungai yang berada di Desa Kali Napu tersebut dengan harapa dapat dijadikan daya arik wisata susur sungai di daerah itu.
Sementara itu Ketua Panitia Balap Kelotok X-Napu 2022, Fitriadi berharap kegiatan ini terus didukung oleh Pemerintah Kabupaten Barito Timur dan dijadikan sebuah agenda atau even tahunan, dengan begitu wisata bahari yang di miliki Desa Kali Napu dapat terpromosikan ke dunia luar.
Sedangka Pj Kades Kali Napu Pardiono sangat menyambut baik kegiatan ini, dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas, serta kepada Dinas Kebudayaan Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Barito Timur yang telah melihat potensi wilayah dan mengembangkannya dengan baik dan sangat mendapat respon positif dari warga.
“Dengan begitu akan menambah semnagat kami dalam membangun desa menuju yang lebih baik lagi,” pungkasnya.(Anigoru)
Discussion about this post