KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Bupati Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah Ampera AY Mebas secara gamblang memaparkan kesiapan daerah menjadi penyangga Ibukota Negara Nusantara di Kalimantan Timur, dalam Webinar Pemuda Katolik Resolusi 2022 dengan tema Ekonomi Pulih Daerah Penyangga IKN Siap, Kamis (27/1/2022)
Webinar Pemuda Katolik Resolusi 2022 dengan tema Ekonomi Pulih Daerah Penyangga IKN Siap, yang dibuka oleh Staf Ahli Gubernur Kalimantan Tengah Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko dan dihadiri oleh Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang Republik Indonesia Surya Tjandra, Manager Pilar Pembangunan Nasional Bappenas Sekretariat SDG’s Republik Indonesia.
Bupati Barito Timur memaparkan kesiapan daerah dengan menjadi penyangga dan pintu gerbang utama Kalimantan Tengah menuju IKN di Kalimantan Timur.
Baca Juga: Wamen ATR Sebut Tumpang Tindih Lahan Di Kalteng Capai 2,1 Juta Ha
Ia mengatakan saat Pemerintah Kabupaten Barito Timur menfokuskan pembangunan berbasis ekonomi kerakyatan sebagai upaya pemberdayaan masyarakat yang disesuaikan dengan potensi daerah, baik dibidang pertanian, perkebunan dan perikanan guna menopang stok pangan bagi IKN.
“Sebagai daerah penyangga tentu kita harus menyiapkan produk-produk unggulan yang berkualitas dan nanti dipasarkan ke wilayah IKN yang tentu pertambahan penduduknya sangat pesat dan menjanjikan bagi tempat pemasaran produk daerah,” katanya.
Dikatakan dia, yang pasti dalam rangka pemulihan ekonomi pihaknya telah menyeiapkan restrukturisasi UMKM dan BUMdes yang harus tampil di depan pelaksana pemulihan ekonomi daerah karena langsung melibatkan masyarakat di tingkat paling bawah.
Bupati Ampera AY Mebas sangat menyambut baik kegiatan Webinar Pemuda Katolik Resolusi 2022 dengan tema Ekonomi Pulih Daerah Penyangga IKN Siap, sehingga bisa dijadikan bahan dan refrensi dalam menetapkan program pembangunan daerah dimasa-masa mendatang.(Anigoru)
Discussion about this post