KALAMANTHANA, Palangka Raya – Seorang pria yang mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter MX dengan plat nomor KH 5593 AV ditemukan tewas tergeletak di trotoar pinggir Jalan G.Obos, Sabtu (12/3/2022) Pukul 19.00 WIB.
Menurut keterangan dari saksi Jainudin (60) bahwa orang tersebut mengendarai sepeda motor dan tiba-tiba berhenti dipinggir jalan terus duduk di trotoar sambil memegang dada dan setelah itu kejang-kejang.
“Sempat kejang-kejang dan terdiam tidak lama kemudian tergeletak hingga akhirnya meninggal dunia,” kata Jainudin.
Baca Juga: Kapolsek Katingan Tengah Bantah Anggota Lakukan Pemukulan
Dijelaskannya Jainudin, Dirinya langsung memberitahukan kejadian tersebut dan mengumumkan di masjid dengan tujuan agar laporan tersebut sampai ke pihak Kepolisian adanya kejadian meninggalnya seorang pria yang belum diketahui identitasnya tersebut.
Sementara itu, Ketua tim Emergency Response Palangka Raya (ERP) Jean Steve mengatakan pihaknya telah menerima laporan tentang penemuan mayat dan selanjutnya berkordinasi dengan petugas unit Identifikasi Satreskrim Polresta Palangka Raya untuk segera melakukan evakuasi ke kamar mayat RSUD Doris Sylvanus.
“Untuk saat ini sudah di evakuasi ke kamar mayat,”tandasnya.(am)
Discussion about this post