KALAMANTHANA, Planagka Raya – Set Top Box (STB) adalah alat untuk mengkonversi sinyal digital menjadi gambar dan suara yang dapat ditampilkan di TV Analog biasa.
Set Top Box ini sudah mendukung digital video broadcasting-second generation terrestrial (DVB-T2), standar TV Digital di Indonesia. Set Top Box tidak memerlukan parabola khusus dalam menerima sinyal digital, cukup menggunakan antena televisi UHF-VHF.
Setelah perangkat televisi tersambung, pilih opsi Pengaturan/Setting kemudian pilih auto scan untuk memindai program-program siaran TV Digital.
Direktur Jendral PPPI Kominfo, Ahmad M Ramli baru baru ini mengatakan, STB itu semacam alat converter. Setelah STB dipasang di TV, langsung terima siaran digital. Daftar set top box atau STB ini legal karena sudah bersertifikat dari Kominfo. Dengan perangkat ini perangkat TV lama atau TV analog tetap bisa menikmati siaran TV digital.
Perangkat STB ini tentunya sudah dibekali modul DVB-T2 untuk menayangkan siaran TV digital. Saat ini STB TV digital sudah tersedia di pasaran baik offline maupun online. Berdasarkan pantauan dari laman siaran digital Kominfo, saat ini sudah ada 57 set top box (STB) yang sudah tersertifikasi.
Baca Juga: Bangun MUX, Pemerintah Libatkan 12 Penyelenggara Siaran TV Digital
“Setiap perangkat televisi digital dan dekoder set top box DVBT2 yang diperdagangkan, dibuat, dirakit, dimasukkan dan atau digunakan di wilayah Negara Republik Indonesia diwajibkan untuk memperhatikan persyaratan teknis dan berdasarkan izin sesuai peraturan perundang-undangan,” ujar Kominfo.
Bagi Anda yang sedang mencari STB berikut daftar merek 57 set top box yang direkomendasikan Kominfo.
Berikut Daftar STB Bersertifikat Kominfo:
1. Advan DVB-10KK
2. Akari ADS-2230
3. Akari ADS-210
4. Akari ADS-186
5. Akari ADS-168
6. Akari ADS-5225
7. Aldo AB3
8. Aldo STB 03
9. CBM SEI130LN
10. CBM DTP2162
11. CBM CBM91T
12. CBM CBM91TH
13. CBM BSTB-2201
14. Crenova S-1807
15. Evercoss STB1
16. Evercoss STB Mini
17. Evercoss STB Pro
18. Evercoss STB Max
19. Evenix H-1
20. Freebox H-1
21. Ichiko 8000HD
22. Iota Omega
23. Kubik Arca DVB-T2
24. Luby Digitant
25. Matrix Apple
26. Matrix Apple DVB-T2 Seveer
27. Matrix Apple DVB-T2 Kuning28. Matrix CH-77
29. Matrix Garuda DV-T2
30. Modibox P31. Next TV G-1
32. Noise Diamond
33. Nexmedia NA1300/DVB-T2 MPEGg2 HD
34. Nextron BT2000-D35. Nextron TR 1000
36. Nextron Vicson 168 Gol
37. Polytron PDV 600T2
38. Sharp STB-DD001I
39. Super HD HD 16840. Super HD HD 168 Gol41. Tanaka T2
42. Tanaka T2 Jurassic
43. Tanaka T2 New44. Tanaka T-21 Spider
45. Tanaka T-21 Elang
46. Tanaka T-21 New Sakura
47. Tanaka Nusantara48. Tennox HD-9000
49. Unicom Apollo
50. Varwin T1
51. Venus Brio52. Venus Cabai Rawit
53. Visio HS1685
54. Vitara VTR-218T254. Vitara VTR-218T2
55. Welhome Crown
56. Winasat HD-88 N
57. Zyrex Zbox
Discussion about this post