KALAMANTHANA, Kasongan– Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo mengingatkan pihak sekolah dan orang tua supaya melakukan pengawasan kepada anak.
Apalagi, setelah adanya dugaan percobaan penculikan terhadap siswa SDN 4 Katingan Hilir.
“Orang tua wajib mengawasi terus anaknya. Terutama setelah pulang sekolah. Apalagi setelah adanya dugaan percobaan penculikan kepada siswi SD, ” tegas Paulus, Sabtu (18/6/2022).
Ia menyebutkan, orang tua harus memberikan edukasi dan pemahaman kepada anaknya. Terutama ketika berada di jalan ditemui oleh seseorang yang tidak dikenal yang mengajak atau dijanjikan sesuatu.
Selain itu, pihak sekolah juga harus waspada dan menjamin pengamanan, sehingga orang yang tidak dikenal tidak dapat berinteraksi dengan siswa.
“Pihak sekolah juga memiliki peran yang sangat penting dan kuat untuk mengawasi para anak didik ketika pulang sekolah, ” katanya.
Sebelumnya, seorang siswi di sekolah SDN Empat Katingan Hilir diduga mengalami percobaan penculikan.
Namun, kejadian tersebut gagal karena salah satu pegawai yang mencurigai gerak-gerik dari orang yang mencurigakan yang mendatangi siswa tersebut dengan menggunakan sepeda motor.
Dari informasi yang didapatkan, kejadian itu terjadi pada Rabu 15 Juni 2022 setelah pulang sekolah. Karena ada keanehan dari gerak -gerik pelaku, pegawai ini pun menghampiri siswa tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Soekarno Hatta dekat area tikungan dan siswa ini pulang sekolah dengan berjalan kaki menuju rumah.
Setelah dihampiri, pelaku ini langsung melarikan diri. Akibat peristiwa ini, pihak sekolah dan orang tua murid langsung mengadu ke pihak kepolisian.
“Dugaan percobaan penculikan ini masih dilakukan pendalaman dan menjadi perhatian dari pihak kepolisian dan juga pemerintah daerah, ” tukasnya. (hr)
Discussion about this post