KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Satlantas Polres Kapuas melakukan terobosan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, salah satunya dengan mensiagakan mobil SIM keliling di akhir pekan.
Hal itu pun mendapatkan sambutan baik, dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Bardiansyah.
“Kita sampaikan dukungan, dan apresiasi kepada Polres Kapuas, khususnya Satlantas Polres Kapuas yang siagakan mobil SIM keliling, serta Samsat Keliling pada saat car free day,” ucap Bardiansyah, Rabu (6/7/2022).
Menurut Bardiansyah, terobosan tersebut sangat membantu masyarakat, karena selama ini, banyak masyarakat yang tidak memiliki waktu untuk melakukan perpanjangan SIM di Polres, dan bayar pajak di Samsat saat hari kerja.
“Tentu sangat penting dan membantu masyarakat, adanya mobil pelayanan di tempatkan pada kegiatan masyarakat sedang melakukan kegiatan car free day,” ujar politisi Nasdem ini.
Selain itu lanjut Bardiansyah, hal itu juga mendorong kepatuhan masyarakat dalam membuat maupun perpanjang SIM, dan pembayaran pajak kendaraan untuk menambah pendapatan negara.
“Dengan adanya terobosan itu, jadi kita mendorong masyarakat untuk patuh terhadap administrasi (SIM), dan pembayaran pajak kendaraan,” pungkasnya. (irs)
Discussion about this post