KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Sebanyak 3 casis Brigadir Polri yang dibina di Polres Seruyan sebelum berangkat mengikuti pendidikan pembentukan di SPN Polda Kalteng, mendapat pembekalan tentang sejarah Polri yaitu mengenai sejarah terbentuknya Brigade Mobile (Brimob).
Kasubsibankum Sikum Polres Seruyan, Aipda Edo Ferdian bertindak selaku Pemateri pada kegiatan pembekalan tersebut, bertempat di Aula Data Wirasatya Polres Seruyan, Rabu (7/9/2022) Pukul 08.00 s.d 10.00 WIB.
Kapolres Seruyan Polda Kalteng AKBP Gatot Istanto, S.I.K. melalui Kasikum Polres Seruyan Iptu Siswati Radjah, S.H., M.H. mengatakan, pembekalan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada para casis tentang sejarah terbentuknya korps Brimob yang merupakan salah satu pasukan elit Polri.
“Dengan mempelajari sejarah Polri, diharapkan para casis mengetahui dan memahami secara mendalam setiap peristiwa yang terjadi pada masa lalu dan meneladani perjuangan para pendahulu Polri.”, pungkasnya. (*)
Discussion about this post