KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur (Bartim) , Kalimantan Tengah, Depe meminta sekaligus mengajak masyarakat selalu menjaga kebersamaan dan kondusifitas daerah menjelang Natal Tahun 2022 dan menyongsong Tahun Baru 1 Januari 2023.
“Mari kita jalin kebersamaan dengan bersama menjaga daerah selalu kondusif dengan begitu perayaan Natal tahun 2022 ini akan semakin khusuk dan meriah serta penyambutan Tahun baru akan menjadi lebih sejuk dan damai,” kata , Depe, Selasa (6/12/2022).
Ia mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kekompakan dan menciptakan suasana harmonis dengan saling menghargai sabagai budaya dan ciri khas daerah yang cinta damai.
Ditambahkan dia, dengan adanya kebersamaan dan kekompakan tentu akan menciptakan suasana daerah semakin kondusif aman dan damai, tentu akan membaut kesan indah bagi perayaan Natal 2022 ini dan kemantapan memasuki tahun baru 1 Januari 2023 mendatang.
Dikatakan dia, sebagai anggota DPRD yang merupakan refresentasi keterwakilan di daerah, dirinya merasa sangat berkepentingan untuk mengingatkan supaya semua selalu menjaga kebersamaan dan keamanan daerah pada setiap momen hari-hari besar keagamaan sehingga daerah menjadi tempat hunian yang nyaman bagi warganya.
Pada kesempatan itu Depe yang telah tiga periode menjadi Anggota DPRD dari Partai Demokrat , berharap supaya masyarakat selalu mendukungn Pemkab Barito Timur dan pihak keamanan yang terus memberikan edukasi dan sosialisasi pentingnya kebersamaan demi terciptanaya daerah yang aman dan damai. (Anigoru)
Discussion about this post