KALAMANTHANA, Muara Teweh – Satu lagi infrastrukrur bertambah di Kabupaten Barito Utara. Bupati Nadalsyah bakal meresmikan jembatan gantung di Desa Sabuh, Kecamatan Teweh Baru, besok, Rabu (4/1/2023).
Jembatan gantung ini diberi nama Akhmad Gunadi (AG), nama anak Nadalsyah. Informasi dibangun dari dana pribadi sang bupati dengan panjang bentang utama jembatan 75 Meter.
Jembatan in menghubungkan ke arah Desa Sabuh 16 Meter dan ke arah Desa Sabuh Seberang 24 Meter. Total panjang keseluruhan 115 Meter dan lebar 2,5 Meter.
Jembatan didesain dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat, (ambulan, pickup) dengan beban maksimal 3 Ton.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara, Muhammad Iman Topik didampingi Kadis Kominfosandi MH Ikhsan, Camat Teweh Baru Joni, Kabag Protokol Wahyu Eko Prasetyo, Kabid Bina Marga Dedi, dan Kabid Infokom Publik Mujiburrahman mengecek kondisi lapangan sebelum peresmian.
Topik saat dihubungi Selasa (3/1/2023) pagi melalui sambungan telpon mengatakan, besok jembatan gantung di Desa Sabuh akan diresmikan oleh Bupati Barito Utara Nadalsyah.
“Pembangunan jembatan gantung Desa Sabuh menggunakan dana pribadi beliau.nBiaya mencapai Rp7.000.000.000. Nama jembatan beliau sendiri yang memberi nama Jembatan Gantung Akhmad Gunadi (AG),”jelas Topik kepada wartawan.
Camat Teweh Baru, Joni, mengatakan, jembatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat karena l memperpendek jarak tempuh dari dan ke ibu kota kabupaten, menekan biaya transportasi, dan mempermudah mobilisasi.(Melkianus He))
Discussion about this post