KALAMANTHANA, Palangka Raya – Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto mengatakan, jika kesuksesan pimpinan daerah dalam memimpin daerahnya, dapat diukur dari tingkat kesejahteraan masyarakat selama masa kepemimpinannya.
“Sehingga kesejahteraan masyarakat dapat menjadi tolak ukur untuk suksesnya pemimpin daerah. Jika tingkat kesejahteraan masyarakat sudah meningkat dan angka kemiskinan serta tuna karya sudah menurun dari tahun ke tahun, maka pemimpin daerah itu berhasil untuk memimpin daerahnya,” kata Sigit, Minggu (19/2/2023).
Dijelaskan politisi senior PDI Perjuangan ini, pemerintah harus bisa mencarikan solusi dan program agar kesejahteraan masyarakat dapat meningkat. Menurutnya di tengah kondisi seperti saat ini dimana harga kebutuhan pokok bahkan BBM mengalami kenaikan, ancaman inflasi hingga pandemi Covid-19 yang masih membayangi maka dikhawatirkan angka kemiskinan bertambah.
“Pemerintah harus bisa membantu masyarakat. Caranya ya dengan membantu mengambangkan potensi yang dapat meningkatkan penghasilan masyarakat. Salah satunya yakni bidang pertanian, sektor ini harus dibantu pengembangannya,” bebernya.
Dengan sektor usaha masyarakat dapat terbuka dengan maksimal, maka penghasilan masyarakat juga akan meningkat. Sehingga kesejahteraan masyarakat akan jauh lebih meningkat lagi.
“Dengan sektor usaha masyarakat meningkat, maka kesejahteraan masyarakat juga akan lebih baik. Angka kemiskinan di daerah ini dapat ditekan, sehingga pemerintah dapat dinilai sukses membangun daerah yang dipimpinnya,” pungkasnya. (bs)
Discussion about this post