KALAMANTHANA, Muara Teweh – Setiap anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, mendapat kesempatan mengajukan 3 program prioritas di daerah pemilihan (dapil), saat kegiatan rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) 2024 di Muara Teweh, kemarin.
Sejumlah anggota dewan dari total 25 legislator DPRD Barito Utara, mengajukan usulan priorotasnya kepada pihak pemerintah.
Anggota Fraksi-PDI Perjuangan dari Dapil III, Sunario, mengajukan usulan :
(1) Pembangunan pagar keliling SMP 4 Gunung Timang sepanjang 300 meter di RT 02 Desa Sangkorang,
(2) Pengaspalan jalan pada Bundaran Kandui,
(3) Pelebaran jalan antardesa (Pepas-Tumpung Laung II) di wilayah Kecamatan Montallat.
Anggota F-PDI Perjuangan dari Dapil I, Karianti Saman, mengusulkan :
(1) Rehab jalan poros desa (Rimba Sari-Beringin Raya-Datai Nirui),
(2) Pembangunan dan perbaikan jembatan desa(Rimba Sari-Beringin Raya-Datai Nirui),
(3) Perbaikan jalan penghubung KM 38-KM 52 di Desa Sei Rahayu I dan Sei Rahayu II.
Anggota F-PDI Perjuangan dari Dapil II, Henny Rosgiaty Rusli, mengusulkan :
(1) Pembangunan jembatan penghubung RT 02 ke RT 03 satu unit di Desa Nihan Hilir,
(2) Pengadaan sarana dan prasarana pendidikan (PAUD/SD/SMP) di Nihan Hilir,
(3) Pengadaan sarana dan prasarana kesehatan untuk Pustu di Desa Nihan Hilir.
Anggota DPRD Barito Utara, Rosy Wahyuni, mengusulkan :
(1) Perbaikan jalan Muara Teweh-Pendreh sepanjang 3 Km (Desa Pendreh),
(2) Perbaikan jalan poros antardesa sepanjang 2 Km di Desa Datai Nirui, Beringin Raya dan Rimba Sari,
(3) Penambahan tenaga kesehatan dan guru masing-masing 2 orang di Desa Sei Rahayu I, Beringin Raya, Rimba Sari, dan Datai Nirui, Kecamatan Teweh Tengah.
Anggota F-Demokrat, Surianor, mengusulkan :
(1) Pembangunan jembatan beton Sungai Intu di Jalan Perusda Desa Haragandang-Karendan,
(2) Penambahan rumah dinas guru sebanyak dua unit di Kecamatan Teweh Timur,
(3) Pembangunan 3 unit WC sekolah di Desa Benangin.
Anggota DORD, Nety Herawati, mengusulkan :
(1)Pembangunan pelabuhan,
(2) Ppengadaan sarana (feri penyeberangan) dan pembangunan jalan desa di Desa Buntok Baru,
(3) Rehab Pustu 1 buah di Desa Panaen dan rehab SDN 1 Sabuh (2 WC siswa dan 1 WC guru) sebanyak 3 unit di Desa Sabuh, Kecamatan Teweh Baru.
Anggota F-PPP dari Dapil I, Abri, mengusulkan :
(1) Perbaikan jalan poros Sei Rahayu I ke muara Jalan Negara Muara Teweh-Puruk Cahu di Desa Sei Rahayu I,
(2) Pembuatan SPAM (sumur bor) dan embung sebanyak 7 unit di Desa Sei Rahayu II,
(3) Rehab jalan Desa Pendreh ke muara simpang jalan lingkar luar Desa Pendreh di wilayah Kecamatan Teweh Tengah.
Anggota F-PKB, Suhendra, juga mengusulkan :
(1) Pembangunan jembantan gantung Sei Montallat sepanjang 50 meter di Desa Walur,
(2( Pembangunan drainase jalan desa (kiri-kanan) sepanjang 300 meter di Desa Jaman,
(3) Pembangunan jembatan depan SDN 1 Pepas Desa Pepas Kecamatan Montallat.
Anggota F-ARKS, Hasrat, mengusulkan : (1) Rehab jalan desa sepanjang 50 meter di desa Luwe Hulu,
(2) Pembangunan jembatan Sentuyun sepanjang 60×5 meter di Desa Jangkang Baru,
(3)Peningkatan jalan desa (rigid) PT Pada Idi – PT Victor sepanjang 200×5 meter di Desa Jangkang Baru.
Anggota DPRD, Edi Fran Aji, mengusulkan :
(1) Pembangunan jembatan gantung Sungai Lahei RT 01 di Desa Juju Baru,
(2) Perbaikan jembatan gantung di Desa Benangin II,
(3) Perbaikan jembatan gantung sungai Induk di Desa Teluk Malewai.
Anggota DPRD Batito Utara, Nuriyanto, mengusulkan :
(1) Peningkatan jalan desa sepanjang 10 Km di desa Panaen,
(2) Rehab jembatan desa sepanjang 40 meter di Desa Liang Naga,
(3) Pengaspalan jalan desa sepanjang 10 Km di Desa Sabuh.
Anggota DPRD Baroto Utara, Riza Faisal, mengusulkan :
(1) Pengadaan mobil ambulan sebanyak dua unit di Kelurahan Jambu,
(2) Peningkatan sarana dan prasarana olah raga Kamandra, Kelurahan Jambu,
(3) Rehab jembatan setiap RT di Kelurahan Jambu.
Usulan prioritas anggota F-Gwtindra dari Dapil I, Mustafa Joyo Muhtar :
(1) Peningkatan jalan (rigid beton) perumahan permata biru Muara Teweh,
(2) Perbaikan jembatan Dusun Pararawen menuju Desa Lemo II,
(3) Pembangunan pagar SDN 1 Lemo I.
Anggoya F-Partai Demokrat dari Dapil I, Iqbal Reza Erlanda, mengusulkan :
(1) Pembuatan drainase jalan poros desa di Desa Sei Rahayu II,
(2) Perbaikan jalan poros desa (Datai Nirui, Beringin Raya dan Rimba Sari),
(3) Perbaikan jalan usaha tani (lanjutan) sepanjang 12 Km di Desa Rimba Sari, Kecamatan Teweh Tengah.
Anggota F-Gerindra, Sofia, mengusulkan :
(1) Rehab perumahan guru dan sarana sekolah,
(2) Peningkatan infrastruktur kesehatan dan penambahan tenaga medis,
(3) Pengecoran jalan samping Poltek menuju Kelurahan Jingah.(Melkianus He)
Discussion about this post