KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Bambang Yantoko mengeluh karena di Seruyan ada Pj Kepala Desa (Kades) yang menjabat hampir satu periode sama seperti pejabat definitif
Hal tersebut kata Bambang Yantoko berdasarkan informasi masyarakat setempat di salah satu desa. Sementara ada desa yang Pj nya hanya menjabat satu tahun langsung diganti.
Baca Juga: Dewan Minta Pemkab Seruyan Serahkan Raperda Pilkades untuk Segera Dibahas
“Hal ini sungguh mengkhawatirkan karena selain jumlah Pj kita ini banyak, masa jabatan Pj itu cuman satu tahun, namun salah satu desa juga ada yang sudah hampir 1 periode masa jabatannya,” kata Bambang Yantoko, Rabu (5/4/2023).
Selain itu dirinya juga mengatakan bahwa seharusnya Pj Kades yang diangkat juga harusnya tidak boleh dari kalangan guru dan tenaga kesehatan, karena mereka punya tugas tupoksinya masing-masing.
“Saya juga minta jangan mengangkat Pj Kades daru tenaga kesehatan maupun guru di sana, karena mereka itu sudah punya tugasnya masing-masing,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post