KALAMANTHANA, Sampit – Anggota DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) dari Daerah Pemilihan Lima (dapil 5) ini sangat perihatin terkait kondisi infrastruktur di wilayah utara Kotim yang sampai sejauh ini masih dalam kondisi yang sangat memperihatinkan.
“Kita bicara soal Falsilitas jalan dulu dimana kita lihat masih jauh dari kata layak, kesehatan, pendidikan, PLN, itu yang masih sangat minim di wilayah utara, meskipun ada beberapa yang sudah masuk program prioritas pemerintah daerah,” ungkap M.Abadi Selasa 9 Mei 2023.
Bahkan Ketua Fraksi PKB ini menegaskan, ada beberapa wilayah Kecamatan di Utara yang masih minim tersentuh pembangunan infrastruktur lantaran jarak dan transportasi yang sulit.
“Harus kita akui, pengembangan infrastruktur di beberapa kecamatan memang mengalami cukup banyak kendala, baik itu status kawasan misalnya kalau bicara PLN, dan jalan, disisi lain juga anggaran, namun kami berharap pemerintah daerah kedepannya memprioritaskan hal ini,” timpalnya.
Disisi lain Abadi juga menekankan, wilayah Utara merupakan daerah industri pertambangan dan perkebunan kelapa sawit yang bisa menjamin kesejahteraan masyarakatnya disana.
“Namu demikian pemerintah daerah harus bijak dalam konteks ini, harapan kami PBS juga membantu pemerintah dalam meningkatkan kemajuan daerah khususnya dapil V,” tutupnya. (drm)
Discussion about this post