KALAMANTHANA, Muara Teweh – Pasukan PDI Perjuangan Barito Utara mendatangi KPU Kabupaten Barito Utara untuk menyerahkan daftar bakal calon legislatif atau DPRD (bacaleg), Kamis (11/5/2023).
DPC PDI Perjuangan Barito Utara datang ke KPU secara lengkap. Terlihat Ketua DPC Sastra Jaya, Sekeretaris Karianto Saman, Bendahara Henny Rosgiaty Rusli, anggota Fraksi, Sunario, serta para bacaleg seperti Taufik Nugraha, Ajan, Paning Ragen, Irinisius, Yusie, Sriwangi,, Naruk, Agustinawati, Kalvin, dan LO Lukas Wargono.
Ketua DPC PDI Perjuangan Barito Utara juga Wakil Ketua II DPRD Barito Utara, Sastra Jaya di kantor KPU setempat, menjelaskan proses perekrutan bacaleg PDI Perjuangan berlangsung sejak setahun lalu.
Awalnya, sambung Sastra, jumlah bacaleg 200 persen, lalu DPP PDI Perjuangan menyeleksi, melakukan psikotes, dan wawancara tentang ideologi kebangsaan, ” jelas Ketua DPC didampingi Karianto dan Henny kepada Kalamanthana, Kamis pagi.
Sastra menegaskan PDII Perjuangan mengajukan para kader terbaik partai, tanpa membedakan suku, agama, ras, dan golongan. Mereka sudah diiddik dan digodok lewat Sekolah Partai sebagai Kader Pratama dan Kader Madya.
“Kami mendaftarkan para caleg hari ini, karena sesuai dengan instruksi DPP dilakukan secara serentak mulai pukul 09.30-10.00 WIB. Ini sebagai titik awal menuju pemilu. Kami targetkan menang pemilu 2024,” tegas Ketua DPC PDI Perjuangan Barito Utara.
Menurut Sastra, PDI Perjuangan bukan hanya mencari kemenangan sesaat, tetapi mewariskan bangsa ini kepada generasi selanjutnya.
Rombongan PDI Perjuangan tiba di KPU Barito Utara pukul 10.00 WIB. Rombongan diterima Ketua KPU Malik Muliawan, 4 Komisioner KPU, dan Komisioner Bawaslu Latifah Rahayu. “Ini merupakan kewajiban untuk memenuhi tahapan Pemilu 2024,” kata Ketua KPU.
DPC PDI Perjuangan Barito Utara menyerahkan SK Bacaleg yang ditandatangani Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri. KPU akan meneliti berkas tersebut.
Malik Muliawan menambahkan, KPU menyediakan Helpdesk penerimaan berkas bakal calon anggota DPRD Barito Utara. “Ada 4 operator per dapil di Helpdesk, ” tambah dia.
Hingga berita ini diturunkan, dari 18 parpol peserta pemilu 2024, tercatat PKS, Nasdem, dan PDI Perjuangan telah menyerahkan daftar bacaleg. Batas terakhir 14 Mei 2023.(Melkianus He)
Discussion about this post