KALAMANTHANA, Kasongan– Memasuki tahun politik Ketua DPRD Kabupaten Katingan Marwan Susanto mengingatkkan ASN dan PPPK aga menjaga netralitas pada Pemilu 2024.
“Netralitas berarti tidak berpihak, dengan arti tidak ikut dan tidak membantu salah satu pihak dalam hal ini kontestan baik Parpol, calon kepala daerah maupun calon kepala negara, ” tukas Marwan Susanto, kemaren.
Dengan demikian kata Marwan Susanto, setelah pemilu tidak akan berpengaruh pada jabatan dan tugas yang dilakukan. Sehingga, menjaga netralitas adalah sikap yang baik agar pelaksanaan pemilu berjalan damai.
Kepada pegawai PPPK yang baru mendapatkan surat tugas politisi PDI PErjuangan ini berpesan, jadikan momentum ini untuk memulai membangun kapasitas diri. Bekerjalah dengan semangat, cerdas.
Melayani dengan sepenuh hati dan tetap menjaga kinerja, dedikasi serta loyalitas yang baik, agar dapat berkembang positif bagi diri, keluarga lingkungan kerja bahkan masyarakat secara luas.
“Tanggung jawab ini adalah pilihan anda sendiri, bukan paksaan dari pihak manapun. Jadi, penuhi dan tunaikanlah dengan baik, ” ujarnya. (hr)
Discussion about this post