KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berperan aktif mensukseskan proses pemilu 2024 mendatang.
Hal itu disampaikan orang nomor satu di Bumi Handep Hapakat itu saat menyampaikan sambutannya pada kegiatan Kirab Pemilu 2024, yang dilaksanakan KPU Pulang Pisau, Senin (19/6/2023), di halaman sekretariat KPU daerah setempat.
“Mensukseskan yang kita maksud disini adalah adanya peran semua pihak untuk mendukung kondusifitas menuju pemilu tahun depan,” kata Taty Narang sapaan akrab Bupati Pulang itu.
Ia menjelaskan kondusifitas dimaksud, yakni agar elemen masyarakat dapat menyambut pemilu 2024 dengan gembira, jaga keharmonisan, kerukunan, dan kedamaian antar sesama.
Lebih lanjut, Bupati juga berterima kasih kepada pihak KPU RI, KPU Provinsi Kalteng, yang menetapkan Pulang Pisau sebagai salah satu daerah terpilih se-Indonesia untuk dilintasi Kirab Pemilu sebagai sarana sosialisasi dan edukasi bagi para pemilih.
“Manfaatkan momentum Kiirab Pemilu ini dengan sebaik-baiknya untuk mendapatkan informasi yang lebih valid lagi menuju Pemilu 2024,” tukasnya. (Oktavianus)
Discussion about this post