KALAMANTHANA, Palangka Raya – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Tengah menerima kunjungan tim Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD), Kamis (10/8/2023).
Kedatangan tim dipimpin Koordinator Provinsi Paulus Thenu yang diterima Ketua PWI Kalteng M Harris Sadikin, Sekretaris Ika Lelunu, dan Wakil Ketua Bidang Organisasi M Zainal.
Kedatangan tim P3PD untuk mengkolaborasikan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan di Kalimantan Tengah bersama PWI. Kolaborasi dimaksudkan untuk memperkuat kelembagaan desa, agar mampu bergerak membangun desa. Hal itu sesuai dengan visi pemerintah membangun Indonesia dari desa.
Koordinator P3PD Kalteng Paulus Thenu mengungkapkan, program yang diasung sangat bagus untuk penguatan aparatur desa. Hal itu terutama berkaitan dengan literasi keterbukaan informasi publik. Apalagi banyak keluhan dari aparatur desa, terkait dengan ketakutan dalam menyampaikan informasi.
“Kita ingin kelembagaan desa kuat. Tidak ada rasa khawatir, atau ragu dalam melaksanakan pembangunan. Salah satu yang perlu diperkuat, literasi keterbukaan informasi desa. Itu untuk memberikan keyakinan untuk membangun desa,” tegas Paulus.
Baca Juga: Hutan Habis, Kini Orang Rimba Hidup di Kebun Sawit dan Terserang Penyakit
Tidak hanya itu, jelas Paulus, P3PD mendorong penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan desa berdasarkan visi, serta strategi yang jelas. Tentunya mengikutsertakan keterlibatan masyarakat, dan pemangku kepentingan dalam proses pembangunan.
Itu dengan memperhatikan keterpaduan, profesionalisme, tanggap kebutuhan, akuntabilitas, pengawasan, efisien, dan efektif.
Menurut Paulus, P3PD bisa menjadi solusi atas berbagai persoalan yang terjadi di tingkat desa. Tentunya berkaitan dengan rendahnya kualitas perencanaan, dan penganggaran. Rendahnya kapasitas pengelenggara, serta mampu meningkatkan kapasitas penyelenggara pemerintahan desa yang masih konvensional.
“Kami berharap PWI bisa masuk menjadi bagian, secara khusus dalam upaya penerapan literasi media pembelajaran, maupun keterbukaan informasi,” tegasnya.
Sementara, Ketua PWI Kalteng M Harris Sadikin menyampaikan, apresiasi atas kedatangan tim P3PD. Tentunya ini menjadi sebuah terobosan baru, bagaimana PWI bisa turut berperan dalam pembangunan desa.
Tujuannya memperkuat kelembagaan desa agar bisa melek terhadap teknologi demi tercapainya literasi informasi.
“Pada prinsifnya kami siap terlibat dalam P3PD. Kita akan berupaya membantu perkuatan kelembagaan aparatur desa, agar tidak muncul kekhawatiran, atau ketakutan dalam melaksanakan program pembangunan,” tegas Harris. (sly)
Discussion about this post