KALAMANTHANA, Palangka Raya – Ketua DPRDPalangka Raya, Sigit K. Yunianto , senin (4/9/2023) mengatakan, kerjasama dan sinergitas yang telah dilakukan pihak DPRD Palangka Raya bersama Pemerintah Kota Palangka Raya, patut diapresiasi.
Hal itu kata politikus PDI Perjuangan ini, membuktikan sinergitas pemko dan lembaga DPRD tetap solit Terlebih kesemuanya menyangkut banyak aspek agar produk peraturan daerah berdaya guna dan tepat guna.
Karena itu lanjut Sigit, sinergitas eksekutif dan legislatif dalam hal pembentukan produk peraturan daerah, harus terus diperkuat guna menegakkan dan meningkatkan komitmen good goverment yang sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.
Disisi lain, apa yang dituangkan dan ide-ide yang ada dalam pembentukan produk peraturan daerah itu bisa bermanfaat dan bisa seluruhnya diterapkan untuk kehidupan di masyarakat ‘Kota Cantik’ julukan Kota Palangka Raya tersebut.
“Dalam arti pembentukan produk peraturan daerah itu, tidak hanya menjadi pasal yang tertuang dalam bentuk tertulis saja, tetapi juga dalam urgensi dari masyarakat kita,”tukasnya.
Terlepas dari itu tambah Sigit, ia melihat sejauh ini Pemko Palangka Raya mampu bersinergi dengan baik, dalam pembentukan produk peraturan daerah, sehingga mendapatkan dukungan sepenuhnya baik dari DPRD. (bs)
Discussion about this post