KALAMANTHANA, Kasongan– Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Endang Susilawatie mengatakan, perlu adanya ketahanan keluarga dalam upaya mewujudkan keluarga sejahtera. Hal yang penting juga bagi gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan dan keluarga (PKK) adalah program kerja yang dilaksanakan melalui program pemerintah yang sejalan.
“Karena tim penggerak PKK merupakan mitra kerja pemerintah, sehingga program dan kegiatan harus masuk dalam sistem dan mekanisme kebijakan program pemerintah,” Endang Susilawati, Selasa (12/9/2023).
Endang Susilawatie menyebutkan, gerakan PKK di Indonesia sudah lebih dari setenggah abad, sepanjang rentang waktu itulah gerakan ini senantiasa berupaya ikut menggerakkan peran serta keluarga-keluarga dan masyarakat secara keseluruhan agar mereka lebih tahu. Sehingga, lebih mampu dan meningkatkan kesejahteraan hidup dan penghidupannya.
“Setiap keluarga dapat menjadi benteng utama dan pertama bagi ketahanan keluarga, dalam arti yang lebih luas. Adapun ketahanan keluarga yang kita harapkan adalah suatu kondisi di mana setiap anggota keluarga mempunyai kemauan dan kemampuan secara kolektif dalam memilah dan memilih mana hal yang baik dan mana hal yang buruk,” jelasnya.
Dalam proses pembangunan, karena kondisi suatu keluarga dapat dijadikan sebagai tolak ukur terhadap kesejahteraan masyarakat. Untuk dapat membina keluarga secara langsung, dengan menjangkau dan sasaran sebanyak mungkin maka dibentuklah gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan Keluarga (PKK).
” Mekanisme gerakannya diilaksanakan oleh dan dikelola penggerak PKK di setiap jenjang. Pada gerakan ini, gerakan tim hakikatnya yang merupakan masyarakat dituntut untuk menumbuhkan kembangkan sikap dan perilaku, kemandirian pribadi, keluarga maupun masyarakat,” pungkasnya. (hr)
Discussion about this post