KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Di akhir masa jabatannya, Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang, Kamis (21/9/2023) kemarin, meresmikan Kantor Camat Pandih Batu yang baru, bertempat di Jalan Pelintasan Pandih Batu-Kahayan Kuala.
Dengan selesainya pembangunan Kantor Camat Pandih Batu yang baru, Bupati Taty Narang mengharapkan untuk bisa digunakan dan dimanfaatkan dengan maksimal dalam hal pelayanan kepada masyarakat dan desa di Kecamatan Pandih Batu.
“Secara bertahap, melalui Penjabat (Pj) Bupati agar bisa dianggarkan lagi kebutuhan Kantor Camat Pandih Batu ini agar bisa fungsional,” ucap Taty Narang.
Bupati berpesan, agar pada saatnya nanti ketika kantor digunakan agar selalu dirawat dan dijaga kebersihannya.
“Sehingga siapa pun yang datang ke kantor ini akan merasa nyaman dan terlayani,” tambahnya.
Dan itu bisa diwujudkan, kata Bupati, kalau semua staf di kecamatan mempunyai rasa memiliki terhadap kantor dan mencintai serta bertanggung jawab terhadap tugasnya.
“Sekalian, dalam kesempatan yang baik ini, kepada masyarakat Pandih Batu saya mohon pamit. Terhitung sejak tanggal 23 September 2023 saya telah menyelesaikan tugas saya selaku Bupati Pulang Pisau periode sisa masa jabatan 2018-2023. Mohon maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan ibu/bapak. Terima kasih untuk semua dukungan dan doanya selama ini,” kata Bupati seraya menyampaikan perpisahaannya.
Senada dengan Bupati, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Pulpis Usis I Sangkai mengatakan, diresmikannya Kantor Camat Pandih Batu ini merupakan perjuangan bersama, dan Bupati memberikan dukungan agar kantor tersebut bisa terbangun, melalui usulan Camat dan semua Kepala Desa, sehingga terbangunlah Kantor Camat tersebut.
“Kantor camat ini masih perlu banyak pembenahan, dan masih banyak yang kita lengkapi lagi, termasuk interior, mobiler, listrik, dan lainnya,” beber Usis.
Selain itu, tambah Usis, untuk halaman juga perlu dilakukan penataan, khususnya jalan masuk, dan termasuk untuk Kecamatan lain juga akan di bangun secara berjenjang. Sehingga nantinya di 8 (delapan) kecamatan akan ada Kantor Camat yang baru.
“Untuk pembangunan Kantor Camat yang baru itu akan kita cari tempat yang strategis, dan seperti Kantor Camat Pandih Batu ini, yang bisa dilalui dengan mudah oleh masyarakat, sehingga akses-askses bagi masyarakat bisa lebih nyaman dan mudah ke Kantor Pemerintahan Kecamatan,” pungkasnya. (Oktavianus)
Discussion about this post