KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Sedikitnya 219 Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau mendapatkan Satyalancana Karya Satya tahun 2023.
Penganugerahan/penyematan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya XXX Tahun, XX Tahun dan X Tahun dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pulang Tahun 2023 dilaksanakan di Aula Kantor Bappedalitbang setempat, Selasa (03/10/2023).
Penganugerahan tersebut dilakukan langsung oleh Pejabat (Pj) Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani disaksikan Pejabat FKPD dan SOPD dilingkup Pemkab Pulang Pisau.
Dalam arahannya Nunu mengatakan, penyematan Satyalancana tersebut merupakan penghargaan yang diberikan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sudah mengabdikan diri dan jasa-jasanya, selama 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun.
“Saya berharap, bagi yang 30 tahun, yang nantinya sudah memasuki purna tugas, harus tetap semangat. Artinya, di era digitalisasi kemajuan teknologi kita tetap harus mengembangkan potensi,” katanya.
Nunu menambahkan, pengembangan potensi diri ini, tiada lain untuk meningkatkan kompetensi dengan manfaatkan teknologi, dan hal ini sebagai motivasi bagi ASN-ASN yang lainnya yang masih 10 sampai 20 tahun dan bahkan bagi ASN yang baru.
Ia juga menyebutkan bahwa Satyalancana Karya Satya adalah tanda kehormatan yang dianugerahi kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah berbakti selama XXX Tahun, XX Tahun dan X Tahun.
Sebagai penghargaan atas jasa-jasanya dalam melaksanakan tugas dengan menunjukkan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran dan kedisiplinan serta dapat dijadikan teladan bagi pegawai lainnya sebagai diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 35 Tahun 210 tentang pelaksanaan Undang-undang Nomor 20 tahun 2009 tentang gelar, tanda jasa dan tanda kehormatan.
”Kami berharap penganugerahan Satyalancana Karya Satya dapat menjadi motivasi dan energi positif tidak saja bagi PNS penerima, namun juga bagi kita semua untuk senantiasa melaksanakan tugas dan fungsi sebagai PNS dengan penuh tanggung jawab bekerja cerdas, cepat dan tuntas demi Kabupaten Pulang Pisau,” tutupnya.(Oktavianus)
Discussion about this post