KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) semakin parah. Untuk menjaga kesehatan warha diimbau untuk mengurangi kegiatan di luar rumah dan menggunakan masker kalauberaktifitas ke luar.
Hal tersebut disampaikan Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, Riza Faisal. “Diimbau kepada warga khususnya pelajar dan mahasiswa yang beraktifitas di luar rumah, agar menggunakan masker saat beraktifitas diluar, dan minum air putih yang banyak,” ujarnya, Selasa (3/10/2023).
Politisi dari Partai Demokrat Barito Utara ini juga mengingatkan masyarakat di daerah ini, untuk dapat menjaga kesehatan selama menghadapi situasi ini (kabut asap) kiriman.
Dirimya juga meminta masyarakat untuk mewaspadai musim kemarau saat ini yang terjadi diantaranya dampak dari kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
“Kita memasuki musim kemarau seperti sekarang ini dan mengajak masyarakat serta pemilik lahan dan kebun supaya menghindari pembakaran saat melakukan pembukaan lahan,” kata dia.
Dia menjelaskan dengan tidak membuka lahan dengan cara membakar maka sudah dalam bentuk antisipasi agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan. “Kebakaran lahan dan hutan, akan berdampak bagi kesehatan masyarakat diantaranya Insfeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA),” kata Riza lagi. (sly)
Discussion about this post