KALAMANTHANA, Palangka Raya – Identitas Kependudukan Digital (IKD) menjadi salah satu inovasi penting dalam administrasi publik modern, khususnya bidang administrasi kependudukan.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, Khemal Nasery, mengatakan, IKD menjadi suatu hal yang sangat penting, tetapi dirinya prihatin dengan tak meratanya jaringan internet.
“IKD punya potensi besar untuk meningkatkan pelayanan administrasi publik dan kesejahteraan masyarakat jika dikelola dengan baik. Namun, jaringan internet yang masih kurang merata di beberapa wilayah kota menjadi hambatan serius,” kata Khemal Nasery, Selasa, (31/10/2023).
Pemerataan jaringan internet menjadi langkah krusial untuk memastikan seluruh lapisan masyarakat dapat mengakses dan memanfaatkan IKD dengan optimal.
Dirinya berkomitmen untuk mengusulkan alokasi anggaran yang lebih besar untuk memperbaiki dan memperluas jaringan internet di daerah-daerah yang masih terbatas aksesnya.
“Kita perlu melibatkan masyarakat secara aktif dalam proses penerapan IKD. Pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang manfaat dan cara menggunakan IKD akan menjadi kunci kesuksesannya,” tambahnya.
Pihak DPRD berencana untuk menggelar sejumlah program sosialisasi tentang IKD, yang melibatkan pemerintah daerah, lembaga pendidikan dan berbagai pihak terkait. (Mit)
Discussion about this post