KALAMANTHANA, Palangka Raya – Beberapa fasilitas kesehatan atau rumah sakit di Kota Palangka Raya, sebisa mungkin untuk terus meningkatkan mutu layanan kesehatan kepada masyarakat. Karena dengan mutu layanan yang baik maka kesehatan masyarakat dapat terjamin sepenuhnya.
Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Susi Idawati, meminta kepada pemerintah kota (pemko) meningkatkan sarana layanan kesehatan, baik dari tempatnya termasuk keberadaan para tenaga kesehatan (nakes).
“Pentingnya peningkatan mutu pelayanan kesehatan ditingkatkan, bukanlah tanpa alasan mengingat jauh sebelumnya pemerintah telah menaikkan standar tarif pelayanan kesehatan dalam penyelenggaraan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN),”ucapnya, Kamis, (16/11/2023).
Selain itu lanjutnya, para nakes terutama yang berada di daerah pelosok juga harus ada, karena akan percuma apabila sarana ada, akan tetapi nakesnya malah tidak ada sama sekali.
“Jangan sampai masyarakat mengalaminya, karena didaerah pelosok yang terpenting adalah keberadaan dari nakesnya selalu ada dan siap siaga, tatkala masyarakat ingin berobat,”ujarnya.
Menurut srikandi DPRD Palangka Raya dari Partai Nasdem ini, adalah hal yang wajar ketika mutu dan kualitas layanan kesehatan dituntut untuk ditingkatkan, hal itu seiring naiknya tarif JKN tersebut.
Pemerintah ucap Susi, harus berkomitmen memastikan dan mengawasi implementasi dari tujuan kenaikan standar tarif pelayanan kesehatan dalam penyelenggaraan program JKN, agar benar-benar mampu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.(Mit)
Discussion about this post