KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Kabupaten Kapuas, Kalteng priode 2023-2028, resmi dilantik oleh Ketua DPW Apkasindo Provinsi Kalteng, JMT Pandiangan, Rabu (22/11/2023).
Prosesi pelantikan DPD Apkasindo Kapuas yang diketuai Anggara Butar-Butar berlangsung di aula Kantor Bapelitbangda Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas. Dihadiri Sekretaris Daerah Kapuas, Septedy.
Ketua DPW APKASINDO Provinsi Kalteng JMT Pandiangan, berharap pengurus Apkasindo Kabupaten Kapuas yang baru dilantik bisa berbuat untuk kemaslahatan rakyat.
“Kemaslahatan itu dalam hal ini agar mereka (petani sawit) bisa bertanam dengan bibit yang benar dan mereka bisa menjual tanaman buah sawitnya dengan harga yang layak,” katanya.
Selain itu petani sawit juga agar bisa berkebun dalam kawasan-kawasan yang selama ini tidak diijinkan. Tetapi melalui peran Apkasindo kawasan tersebut dapat digunakan.
“Yang lebih penting itu harga kelapa sawit agar bisa dinaikan . Sehingga dapat memberikan kesejahteraan kepada masyarakat khususnya petani sawit,” ujar JMT Pandiangan.
Sementara itu Ketua DPD Apkasindo Kapuas Anggara Butar-Butar, berharap pihaknya bisa menjadi mitra Pemerintah Daerah Kapuas untuk memperlancar program pemerintah pusat.
“Khususnya mungkin peremajaan sawit rakyat yang selama ini kita rasakan persentasenya masih sangat rendah, ” katanya.
Diakui Anggara bahwa masih banyak problem yang dihadapi karena terkait administrasi dan lainya. Untuk itu pihaknya akan menjadi jembatan.
“Karena dengan terobosan Apkasindo ke departemen pertanian dan juga badan pengelola kelapa sawit maka dana PSR yang menjadi program pemerinrah pusat dapat direalisasikan,” pungkas Anggara Butar-Butar . (irs)
Discussion about this post