KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Pj Bupati Seruyan, Djainuddin Noor meminta agar pasa Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Seruyan untuk tetap menjaga netralitas terhadap pemilu.
Hal tersebut di sampaikan langsung pada saat Pj Bupati Djainuddin Noor memimpin apel gabungan yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Seruyan, Rabu (17/1/2024).
“Menjelang pemilu persiden dan pemilu legislatif nantinya, saya minta agar para ASN dapat menjaga netralitas nya agar pemilu nantinya dapat berjalan jujur dan adil,” Kata Djainuddin Noor.
Baca Juga: Pj Bupati Seruyan Minta ASN Tingkatkan Kedisiplinan dan Kinerja
Selain itu, dirinya menambahkan agar para ASN agar tetap menjaga profesionalisme, akuntabel, responsif serta menjaga integritas birokrasi untuk tidak terpengaruh menjelang pemilu mendatang.
“Tentunya, ASN juga harus tetap profesional, tidak mudah terpengaruh propaganda yang kemungkinan dapat terjadi menjelang pemilu nantinya, dan tetap fokus memberikaan pelayanan terbaik untuk pemerintah kabupaten Seruyan,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post