KALAMANTHANA, Palangka Raya – Pemilu 2024 hanya tinggal beberapa hari saja, Pesta lima tahunan akan digelar secara serentak pada 14 Februari 2024.
Pihak penyelenggara dalam hal ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah (Kalteng) telah mempersiapkan segala kebutuhan untuk pesta demokrasi ini.
Mulai dari persiapan kertas surat suara, tinta, ataupun lainnya. Ketua KPU Kalteng Sastriadi mengatakan, jelang pelaksanaan pemilu 2024 pihaknya telah menyelesaikan sebanyak 38.855 kotak suara sudah dipacking dan siap kirim keseluruh kabupaten dan kota.
“Perkembangan jumlah kotak suara yang sudah selesai setting, packing dan siap kirim total di provinsi sebanyak 38.855 Kotak atau 98,74 persen,” ujarnya, Senin (05/02/2024).
Menurut Sastriadi perkembangan jumlah surat suara telah selesai sortir dan lipat untuk total di provinsi sebanyak 9.757.880 Lembar atau 99.67 persen.
Dia menyebut, Rincian surat suara selesai sortir dan lipat tersebut, terdiri surat suara Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 1.960.411 lembar atau 99.9 persen, surat suara DPR RI sebanyak 1.956.314 lembar atau 99.8 persen, surat suara DPD RI sejumlah 1.939.043 lembar atau 99.7 persen.
Selanjutnya surat suara DPRD provinsi selesai sortir dan lipat sebanyak 1.939.204 lembar atau 99.3 persen, dan surat suara DPRD kabupaten atau kota sejumlah 1.962.908 lembar atau 99,6 persen. (Mit)
Discussion about this post