KALAMANTHANA, Palangka Raya – Organisasi perdamaian internasional, HWPL gandeng UIN Sumatera Utara dan Makassar gelar Seminar Perdamaian Dunia melalui daring dan luring, Kamis (21/3/2024).
Di akhir seminar mahasiswa UIN Sumatera Utara dan Makassar membacakan ikrar mahasiswa mendukung Deklarasi Perdamaian Dunia dan Pengakhiran Perang melalui penyebaran budaya damai dan pengakhiran perang.
Seminar dihadiri mahasiswa dan dosen dengan jumlah peserta dari UIN Makassar sebanyak 125 orang dan UIN Sumatera Utara sebanyak 122 dan peserta daring dari umum sebanyak 72 orang.
Adapun tema kegiatan “Membangun Semangat Perdamaian: Dialog dan Pemahaman Antarbudaya untuk Perdamaian Internasional”.
Seminar menghadirkan pembicara, Dekan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alaudin Makassar, Prof. Dr. H. Barsihannor, M.Ag. Ketua Yayasan Sari Mutiara, Dr. Parlindungan Purba, SH, MH.
Koordinator Pendidikan Perdamaian Heavenly Culture, World Peace, Restoration of Light (HWPL) Indonesia, Edelina Kim dan pembicara utama Ketua Rumah Moderasi Beragama UIN Sumatera Utara, Prof. Dr. Phil. Zainul Fuad, MA.
Rencana ke depan HWPL akan menjalankan kelas-kelas pendidikan perdamaian di UIN Sumatera Utara dan Makassar.
Relawan HWPL, Mey mengatakan, kegiatan diawali dengan tayangan video kegiatan-kegiatan HWPL selanjutnya dibuka Dekan Fakultas Adab dan Humaniora Alauddin Makassar, Prof. Dr. H. Barsihannor, M.Ag. (sly)
Discussion about this post