KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Bantuan untuk korban terdampak kebakaran di Desa Pulau Mambulau, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, Kalteng mulai berdatangan, Minggu (14/4/2024).
Bantuan salah satunya datang dari organisasi Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 04 Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas.
Bantuan yang diserahkan berupa alat-alat dapur dan peralatan makan untuk kepala keluarga yang tertimpa musibah kebakaran.
Penyerahkan bantuan dilakukan langsung oleh Pengurus RAPI Wilayah 04 Kapuas, Gufransyah bersama Pengurus RAPI Kalteng, Hj Rietna kepada ketua RT setempat, Abdul Samad.
“Semoga bantuan yang kami serahkan ini dapat bermanfaat untuk meringankan saudara-sudara kita yang terampak musibah kebakaran,” harap Gupransyah.
Selain dari RAPI, bantuan juga datang dari Forum Komunikasi Ketua RT dan RW Kelurahan Selat Hulu, Kecamatan Selat. Bantuan yang diserahkan berupa sejumlah bahan kebutuhan pokok dan pakaian layak pakai.
Kebakaran hebat di Desa Pulau Mambulau, Kecamatan Bataguh terjadi pada, Kamis (11/4/2024) dini hari sekira pukul 01.30 WIB. Menghanguskan sedikitnya 23 rumah dan 33 kepala keluarga terdampak. (irs)
Discussion about this post