KALAMANTHANA, Palangka Raya – Telah beredar surat berjudul “Undangan Interview” yang diterbitkan oleh PT Kalimantan Prima Persada dan dialamatkan kepada “Peserta Tes Calon Karyawan PT Kalimantan Prima Persada”.
Surat tersebut memuat informasi tentang jadwal dan lokasi tes interview sebagai bagian dari proses seleksi user. Waktu dan tempat penyelanggaraannya pun berbeda-beda, ada di berbagai daerah di Indonesia.
Surat undangan ini diterima oleh para calon peserta melalui email bahkan private chat WhatsApp. Tidak hanya baru-baru ini, surat undangan interview ini pun rupanya telah beredar sejak tahun lalu dengan metode perecruitan yang sama.
Benarkah PT Kalimantan Prima Persada yang membuat email panggilan interview tersebut?
HASIL CEK FAKTA
Dalam surat udangan interview yang beredar, terdapat beberapa poin yang mencurigakan, seperti:
1.Email undangan tidak menggunakan alamat email dengan domain kppmining.com
2.Ada point penegasan berulang terkait reservasi tiket tranportasi/pesawat calon peserta seleksi
3.Antar jemput calon peserta seleksi oleh panitia tim recruitment
4.Biaya akomodasi termasuk tiket PP, hotel, antar/jemput dan konsumsi menggunakan metode sistem pengganti (reimbursement). Artinya calon peserta harus membayar dulu sementara (biaya ditalangi calon peserta)
5.Mencantumkan gaji awal hingga Rp17 juta/bulan bahkan menetapkan gaji Rp30 juta/bulan untuk karyawan dengan kompetensi tertinggi.
Ketika tim cek fakta menyelusuri proses seleksi administrasi di website resmi kppmining.com, terdapat beberapa informasi yang tidak sesuai dengan apa yang tercantum di ‘Surat Undangan Interview’ yang beredar.
Proses seleksi administrasi resmi yang diadakan oleh kppmining.com tidak memiliki tim recruitment khusus apalagi meminta calon peserta reservasi tiket mandiri. Karena proses dilakukan secara online. (red)
Discussion about this post