KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Kalteng melepas kontingen Pesparawi setempat untuk mengikuti Pesparawi XVII tingkat Provinsi Kalteng di Kabupaten Pulang Pisau, Jumat (28/6/2024).
Acara pelepasan kontingen Pesparawi Kabupaten Kapuas berlangsung di Hall Rujab Bupati Kapuas. Dihadiri unsur forkopimda dan kepala organisasi perangkat daerah setempat.
Dalam sambutannya Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, mengatakan pesparawi adalah suatu kegiatan yang sangat baik dalam memupuk kebersamaan dan meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Tidak hanya kepada yang menyanyi tetapi juga kepada yang mendengarkan syair-syair yang dinyanyikan ini sangat sesuai dengan program Pemda Kapuas dalam pembinaan iman dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Untuk itu kita berharap kegiatan seperti ini terus dikembangkan kedepannya bukan hanya untuk pesparawi tetapi juga untuk dikembangkan di gereja-gereja masing-masing,” kata Erlin Hardi.
Dia pun berpesan agar kontingen dapat menjaga nama baik Kabupaten Kapuas selama di Kabupaten Pulang Pisau dan selalu jaga kekompakan dan kebersamaan.
“Juga jaga kesehatan agar dapat tampil maksimal selama kegiatan pesparawi di Kabupaten Pulang Pisau,” pesan Erlin Hardi.
Sementara itu Ketua Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kapuas Septedy, mengatakan kontingen pesparawi Kapuas akan mengikuti seluruh kategori lomba di pesparawi Pulang Pisau.
“Pesparawi Tingkat Provinsi Kalteng XVII di Pulang Pisau kita mengikuti seluruh kategori lomba yakni sebelas kategori. Jumlah peserta dari kontingen kita sekitar dua ratus orang,” katanya.
Dengan merekrut peserta pesparawi secara selekstif melalui seleksi dan mendatangkan pelatih berkelas nasional. Diharapkan kontingen pesparawi Kapuas dapat meraih prestasi yang lebih baik.
“Saya yakin kontingen kita Kabupaten Kapuas bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi dari pesparawi sebelumnya,” pungkas Septedy. (irs)
Discussion about this post