KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Memperingati Hari Pramuka ke 63 tahun 2024. Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Kapuas, Kalteng menyelenggarakan lomba gerak jalan yang diikuti puluhan regu anggota pramuka dari berbagai tingkatan, Minggu (11/8/2024).
Lomba gerak jalan yang dipusatkan di depan rumah jabatan wakil Bupati Kapuas Jalan Patih Rumbih Kuala Kapuas dilepas secara resmi oleh Penjabat Bupati Kapuas, Erlin Hardi.
Selaku Ketua Majelis Pembimbing Kwarcab Pramuka Kapuas, Erlin Hardi pun menyampaikan apresiasi atas terlaksananya lomba gerak jalan ini dan berharap kegiatan ini dapat selalu dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya.
“Bahkan mungkin nanti untuk dapat dikembangkan. Termasuk keterampilan-keterampilan pramuka kita yang lainnya juga agar bisa dilombakan,” katanya.
Kepada anggota pramuka, Erlin Hardi berpesan agar terus bersemangat dan mengisi keseharian dengan kegiatan yang positif.
Sementara itu Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kapuas, Suwarno Muriyat, mengatakan kegiatan ini dirancang tidak hanya untuk merayakan hari pramuka, tetapi juga untuk mengembangkan keterampilan.
“Termasuk juga semangat kebersamaan dan jiwa kepemimpinan dikalangan anggota pramuka. Lomba ini juga untuk menguji kekuatan fisik, ketahanan dan kerjasama tim,” pungkas Suwarno. (irs)
Discussion about this post