KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – DPRD Kabupaten Kapuas, Kalteng menggelar rapat paripurna istimewa dalam rangka mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 Tahun 2024, Jumat (16/8/2024).
Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua I DPRD Kapuas Yohanes dihadiri Asisten I Setda Kapuas Romulus mewakili Pj Bupati Kapuas Darliansjah, unsur Forkopimda, kepala OPD dan para anggota DPRD.
Wakil Ketua I DPRD Kapuas, Yohanes, mengatakan rapat paripurna ini merupakan agenda tahunan yang sangat penting dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.
Pidato kenegaraan Presiden RI ini, lanjutnya, adalah momen untuk merefleksikan pencapaian bangsa serta mengevaluasi berbagai tantangan yang dihadapi dalam upaya membangun Indonesia yang lebih baik.
Yohanes juga menekankan pentingnya kebersamaan dan gotong royong antar semua elemen masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, khususnya di Kabupaten Kapuas.
Dia berharap agar momentum HUT Kemerdekaan ke-79 ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh pihak untuk bekerja lebih keras dalam mengisi kemerdekaan dengan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan.
Yohanes juga menjelaskan bahwa rapat paripurna ini merupakan rapat paripurna yang terakhir dilaksanakan oleh anggota DPRD priode 2019-2024.
“Jadi, kami ucapkan terima kasih kepada para mitra kerja telah bisa bekerjasama dengan kami (anggota DPRD) priode yang telah lewat,” kata Yohanes.
Yohanes juga mengucapkan permohonan maaf bilamana selama pihaknya menjabat sebagai anggota DPRD pada priode yang lalu ada melakukan kesalahan.
“Kami mohon maaf bilamana ada kesalahan kata-kata kami baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja,” ucapnya. (irs)
Discussion about this post