KALAMANTHANA, Palangka Raya – Industri pariwisata memiliki peran penting dalam pengembangan ekonomi di suatu daerah. Dimana Salah satu kunci kesuksesan dalam meningkatkan industri ini adalah melalui pembangunan infrastruktur pariwisata yang memadai.
Anggota DPRD Kota Palangka Raya Jati Asmoro menilai, Infrastruktur jalan menuju tempat wisata perlu peningkatan. “Apabila infrastruktur jalan dapat ditingkatkan, maka pengunjung akan lebih banyak, karena akses jalan yang cukup baik,”ujarnya, Jumat, (30/8/2024).
Menurutnya, dengan akses jalan yang baik akan meningkatkan kunjungan wisata ke daerah tersebut dan perekonomian dilingkungan wisata juga akan meningkat.
“Kita tahu bahwa pariwisata di Kota Palangka Raya cukup potensial untuk meningkatkan PAD dan juga meningkatkan perekonomian warga sekitar,”ungkapnya.
“Bahkan sudah terdapat beberapa kawasan yang ramai dikunjungi wisatawan, karena punya akses jalan yang memadai dan ini harus jadi perhatian dari pemerintah dan pengelola wisata,”jelasnya.
Kami di Dewan mendorong pemerintah melalui instansi terkait untuk memaksimalkan pengelolaan, terutama dalam hal penyediaan infrastruktur yang memadai.
Jati Asmoro berkomitmen akan mendorong pemerintah untuk terus mengembangkan sektor pariwisata. Pasalnya, sektor pariwisata yang meningkat akan berdampak besar terhadap perekonomian daerah dan masyarakat. (Mit)
Discussion about this post