KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Bawaslu Kabupaten Kapuas, Kalteng menggelar sosialisasi pengawasan pemilihan kepala daerah secara tatap muka dengan tema “Sinergi Masyarakat dengan Bawaslu dalam Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Kapuas” pada, Selasa (3/9/2024).
Acara ini berlangsung di Betang Magantang Utus Sei Pasah dan dibuka secara resmi oleh Siti Wahidah, anggota sekaligus Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah.
Sosialisasi dihadiri oleh berbagai tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ketua organisasi masyarakat (ormas) setempat. Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri Kepala Kesbangpol Kapuas Yunabut dan Ketua Bawaslu Kapuas Iswahyudi Wibowo.
Dalam sambutannya, Siti Wahidah menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam pengawasan pemilu agar proses Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas dapat berjalan dengan aman, jujur, dan adil.
Dia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dan bersinergi dengan Bawaslu guna mencegah terjadinya pelanggaran pemilu.
Sementara itu Ketua Bawaslu Kapuas Iswahyudi Wibowo, mengatakan acara sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mengawasi jalannya Pilkada.
“Sehingga dapat tercipta pemilu yang demokratis dan berintegritas di Kabupaten Kapuas,” katanya.
Untuk itu Iswahyudi mengharapkan para peserta yang hadir dapat menyebarluaskan informasi dan pengetahuan yang diperoleh selama kegiatan ini kepada masyarakat luas.
“Sehingga pengawasan Pilkada bisa dilakukan secara menyeluruh dan efektif di seluruh wilayah Kabupaten Kapuas,” harapnya.
Kegiatan sosialisasi menghadirkan beberapa nara sumber diantaranya Virinia Pura Damayanti tentang pilkada tanpa politik sara.
Kemudian Suparman yang menjelaskan tentang peran masyarakat dalam pengawasan partisipatif menentukan Pilkada demokratis, jujur dan adil. (irs)
Discussion about this post