KALAMANTHANA, Palangka Raya – Kegiatan Program Bedah Rumah telah dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, dimana program bedah rumah diperuntukkan untuk warga yang kurang mampu.
Dengan digelarnya kegiatan tersebut, Anggota DPRD Kota Palangka Raya sangat mendukung, salah satunya Sri Ani Rintuh. “Tentunya kami sangat mendukung apalagi program itu diperuntukkan kepada warga yang rumahnya sudah tak layak huni,”ujarnya, Selasa, (03/9/2024) di Palangka Raya.
Menurutnya Program Bedah Rumah sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan, dengan begitu warga mendapat rumah yang benar-benar layak huni.
Sri Ani Rintuh juga berkomitmen, untuk mendukung kelanjutan program ini di masa depan. Ia menegaskan. Bahwa pihak DPRD akan terus berusaha mendorong agar program ini dapat terlaksana lebih sukses lagi.
“Kita dari DPRD akan berusaha agar anggaran bisa dialokasikan dengan baik, tentunya setelah melakukan konsultasi dengan pihak terkait,” tambahnya.
Sri Ani berharap program ini dapat terus berjalan karena manfaatnya yang besar bagi masyarakat, terutama kepada warga yang berpenghasilan rendah dan rumahnya sudah tak layak huni. (Mit)
Discussion about this post