KALAMANTHANA, Sampit – Anggota DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Dadang Siswanto kembali angkat suara terkait persoalan pemerataan pembangunan di daerah ini.
Bukan tanpa alasan, legislator Senior di tubuh PAN Kotim ini menilai selama ini pemerataan pembangunan belum mengarah pada pemerataan.
“Pertama-tama mesti kita sampaikan bahwa konteks pemerataan pembangunan itu adalah sebuah proses memeratakan pembangunan untuk mengatasi masalah kesenjangan sosial,” kata Dadang Siswanto, Jumat (13/9/2024).
Selanjutnya, memastikan pertumbuhan ekonomi di semua daerah secara adil dalam satu lingkup. “Misalnya kita bicara kabupaten, tentunya itu ruang lingkup kabupaten secara menyeluruh,” ungkapnya.
Namun dia menegaskan, selama ini masih sering terjadi kesenjangan sosial dan bahkan berbuntut pada persoalan ekonomi masyarakat hampir rata-rata terjadi di setiap Kecamatan di daerah ini.
Sehingga dia perlu menyampaikan ada aspek-aspek penting yang semestinya menjadi perhatian pemerintah kedepannya.
Bicara faktornya kata dia, ada lima Faktor yang perlu diperhatikan untuk meningkatkan pemerataan pembangunan di daerah ini, contohnya fokus pada daerah tertinggal dan terpencil.
Mengembangkan wilayah perbatasan. Meningkatkan kemudahan kegiatan ekonomi. Memenuhi kebutuhan pokok rakyat. Meratakan akses pendidikan dan pelayanan Kesehatan. “Pertanyaannya apakah sudah semua itu menjadi target?,” tegasnya.
Bahkan pria yang menjabat sebagai Ketua Fraksi PAN di DPRD Kotim itu menegaskan,tidak kalah penting akses atau infrastruktur jalan yang harus menjadi bahan pokok utama untuk mencapai target-target tersebut. Karena tanpa akses maka lima paket yang dapat merubah kemajuan di setiap daerah sampai tingkat desa tersebut akan sangat sulit terwujud.
“Tanpa akses jalan, saya pastikan itu akan sulit, kita belajar dari pengalaman sebelumnya, dan saat ini kita lihat sampai sejauh mana perekonomian daerah kita saat ini kondisinya, peluang dan potensi itu banyak, tetapi ada kendala-kendala yang kami lihat masih sulit untuk di atasi,” tandasnya. (Darmo)
Discussion about this post