KALAMANTHANA, Muara Teweh – Mahkamah Konstitusi akan menyampaikan putusan perselisihan hasil Pemilu (PHPU) Pilkada Barito Utara. Simak link siaran langsungnya.
Mahkamah Konstitusi alias MK akan memutus nasib 40 perkara perselisihan PHPU sengketa Pilkada 2024 yang berlanjut ke tahap pembuktian pada hari Senin, 24 Februari 2025. Salah satunya adalah Pilkada Barito Utara.
Gugatan PHPU Pilkada Barito Utara diajukan pasangan Akhmad Gunadi Nadalsyah-Sastra Jaya terhadap KPU Barito Utara. KPU Barito Utara memenangkan pasangan Gogo Purman Jaya-Hendro Nakalelo.
Selain Barito Utara, wilayah lain di Kalimantan Tengah yang nasibnya akan ditentukan adalah Pilkada Lamandau. Di sini, pasangan Hendra Lesmana dan Budiman menggugat KPU Lamandau dengan pasangan Aditya Putra dan Abdul Hamid sebagai pihak terkait.
Kepala Biro Humas dan Protokol MK Pan Mohamad Faiz di Jakarta, Jumat 21 Februari 2024, mengatakan bahwa sidang pleno putusan akhir akan dimulai pukul 08.00 WIB di Ruang Sidang Gedung I MK, Jakarta.
“Sidang tersebut akan dipimpin oleh Ketua MK Suhartoyo bersama delapan hakim konstitusi lainnya,” kata Faiz.
Mahkamah Konstitusi sendiri akan menyiarkan langsung sidang putusan PHPU Pilkada Barito Utara bersamaan dengan pilkada lainnya. Sidang tersebut akan dimulai pukul 08.00 WIB hari ini.
Siaran langsung sidang PHPU Pilkada Barito Utara itu bisa disimak melalui kanal youtube Mahmakah Konstitusi. Berikut adalah linknya, klik di sini
Discussion about this post